Kini, banyak konten kreator mulai mempelajari bagaimana cara live game di FB. Sebab, live streaming game melalui aplikasi media sosial Facebook ini cukup menguntungkan. Anda bisa saja menjadi seorang kolaborator dan akan mendapatkan komisi dari Facebook.
Asalkan, Anda memenuhi syarat sebagai kolaborator konten kreator gaming di Facebook. Jadi, Anda akan mendapatkan keuntungan hanya dengan bermain game yang disiarkan secara langsung melalui media sosial Facebook.
Umumnya, game konsol yang selalu menjadi “primadona” untuk live streaming di media sosial Facebook ini cukup banyak. Salah satunya adalah Mobile Legends. Game ini cukup banyak peminatnya. Sehingga, kesempatan untuk mengumpulkan pundi-pundi rupiah cukup besar.
Anda dapat melakukan live gaming di Facebook melalui dua jenis device, yakni PC desktop maupun smartphone. Sebagai konten kreator, ketahui bagaimana cara memulai untuk live gaming melalui Facebook.
Tutorial Lengkap Cara Live Game di FB Melalui Beberapa Device
Bagi Anda yang tertarik untuk menjadi konten kreator gaming melalui live streaming Facebook, maka ketahui caranya terlebih dahulu. Untuk dapat melakukan live streaming game melalui Facebook, maka download aplikasi pendukung.
Anda disarankan untuk live game menggunakan koneksi stabil, seperti dari WiFi. Selain itu, Anda juga disarankan untuk menggunakan PC Desktop. Apabila Anda tidak memiliki PC Desktop, maka gunakan smartphone dengan RAM dan ROM berkapasitas cukup besar.
Oleh sebab itu, ini dia tutorial lengkap cara live game di FB melalui PC Desktop maupun smartphone. Diantaranya adalah sebagai berikut ini :
1. Download OBS Studio
Langkah pertama, silahkan download aplikasi PC desktop berupa OBS Studio. Setelah itu, kunjungi situs website live streaming Facebook. Lalu, login dengan menulis User ID dan kata sandi akun Facebook pribadi.
2. Masuk ke Menu Pengaturan OBS Studio
Setelah login, silahkan akses kembali aplikasi OBS Studio. Masuk ke pengaturan dan masuk ke menu stream. Pilih service berupa Facebook Stream dan pilih server default.
3. Tampilkan Game yang Dimainkan pada OBS Studio
Langkah ketiga, buka game yang akan dimainkan. Lalu masuk ke aplikasi OBS Studio. Buka menu Icon+ di menu source dan pilih game capture dan tekan ok.
4. Tambahkan Audio
Cara live game di FB selanjutnya adalah menambahkan audio. Anda dapat menggunakan microphone external agar kualitas suara menjadi jernih.
5. Mulai Live Streaming Melalui Facebook Streaming
Langkah terakhir, masuk ke situs Facebook Streaming. Lalu, tunggu beberapa saat hingga Facebook mempersiapkan kanal live streaming. Apabila sudah siap, maka silahkan tekan tombol Go Live.
Keuntungan Live Gaming Melalui Aplikasi Facebook
Memang, para konten kreator ini akan mendapatkan keuntungan dengan melakukan siaran langsung atau live game melalui aplikasi Facebook. Keuntungan pertama, Anda tentu akan mendapat komisi dengan bekerja sama menjadi kolaborator konten kreator gaming dari Facebook.
Anda bisa saja mendapatkan komisi hingga jutaan rupiah untuk satu kali live streaming game melalui media sosial Facebook. Hal ini dihitung dari banyaknya viewers yang menonton live stream gaming melalui aplikasi Facebook.
Jadi, pelajari tata cara live game di FB agar mendapat komisi cukup menggiurkan dengan menjadi konten kreator gaming. Keuntungan kedua, jangkauan dari media sosial Facebook ini cukup luas.
Anda bahkan dapat menggunakan fitur Facebook Ads untuk mengiklankan konten live gaming guna menarik minat viewers. Jadi, menjadi konten kreator dari Facebook cukup potensial jika dibandingkan dengan aplikasi sejenis seperti Youtube dan aplikasi media sosial lain.
Kini, Facebook menjadi salah satu aplikasi yang menyajikan fitur live stream gaming. Jadi, Anda dapat melakukan siaran langsung dalam bermain game melalui media sosial Facebook. Maka dari itu, ketahui bagaimana cara live game di FB untuk mendapat komisi.