Cara Menggandakan Aplikasi Di Hp Vivo Y30i Termudah

kromo

Pemilik Hp Vivo seri Y30i kini dapat memiliki dua akun media sosial atau permainan dalam 1 Hp. Hal ini dapat dilakukan dengan menggandakan akun yang dimiliki. Cara menggandakan aplikasi di Hp Vivo Y30i dapat dilakukan dengan atau tanpa aplikasi. Simak ulasannya di bawah ini.

Cara Menggandakan Akun Tanpa Aplikasi

Beberapa seri dari Hp Vivo memiliki fitur bawaan untuk menggandakan aplikasi. Melalui fitur ini pengguna Hp dapat menggandakan akun yang diinginkan tanpa bantuan aplikasi ketiga. Cara untuk menggandakan akun menggunakan fitur bawaan Hp Vivo adalah sebagai berikut :

  • Langkah pertama masuklah ke Beranda.
  • Kemudian cari aplikasi atau akun yang ingin digandakan.
  • Klik dan tahan pada aplikasi tersebut sehingga akan muncul tanda x dan + pada ikon aplikasi tersebut.
  • Pilih tanda + untuk menggandakan aplikasi.
  • Aplikasi akan digandakan secara otomatis, dan akun yang di kloning diberi label berwarna merah.
#TRENDING  Cara Scan Barcode Wifi di HP Oppo Tanpa Aplikasi

Cara menggandakan Akun Menggunakan Aplikasi

Selain fitur bawaan yang dimiliki oleh Hp, cara menggandakan aplikasi di Hp Vivo Y30i bisa menggunakan aplikasi ketiga. Selain Hp Vivo, Hp merk lain juga bisa mengandalkan beberapa akun yang diinginkan menggunakan bantuan aplikasi ketiga. Di bawah ini terdapat daftar 3 buah aplikasi yang dapat digunakan dengan sangat mudah:

1. Menggunakan Clone App

Aplikasi Clone App cukup populer di kalangan para gamers dan pengguna Hp baik merek Vivo maupun merek lainnya. Pasalnya aplikasi ini sangat bisa diandalkan untuk membantu menggandakan sebuah akun atau aplikasi dengan cara yang sangat mudah. Clone App juga aman digunakan karena aplikasi ini berstatus resmi dan terdaftar.

Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh Clone App adalah kemampuannya untuk mendukung aplikasi atau game dengan struktur 34-bit dan 64-bit. Buka daftar aplikasi yang ingin di kloning dengan Clone App. Dalam daftar aplikasi ini terdapat list aplikasi apa saja yang dapat dikloning.

#TRENDING  5 Cara Mengatasi Kode MMI Tidak Valid di Ponsel

2. Menggandakan Aplikasi dengan Do Multiple Accounts

Aplikasi Multiple Accounts ini berguna untuk menggandakan akun yang dapat digunakan untuk berbagai aplikasi seperti WhatsApp, Telegram, Clash Royale dan sebagainya. Ruang yang digunakan untuk mengoperasikan aplikasi ini pun sangat kecil hanya 5 MB saja. Kelebihan dari aplikasi ini adalah tidak memerlukan proses rooting sehingga dapat digunakan pada perangkat apa saja.

Kelebihan lain dari aplikasi ini pengguna juga dapat menggandakan akunnya tanpa batasan jumlah sehingga satu game dapat dimainkan dengan dua atau 3 akun sekaligus secara terpisah. Caranya, setelah aplikasi Do Multiple Accounts terpasang di Hp, pilih opsi untuk menggandakan aplikasi kemudian pilih akun atau aplikasi yang ingin digandakan. Jika sukses, aplikasi cloning akan muncul di layar.

3. Pasang Parallel Space Untuk  Melakukan Kloning

Aplikasi Parallel Space memang populer sebagai aplikasi yang dapat digunakan untuk menggandakan aplikasi baik media sosial maupun permainan. Melalui Parallel Space, pengguna dapat mengkloning 2 akun atau lebih. Aplikasi ini terdaftar di Play Store dan dapat dimiliki secara gratis atau berbayar.

#TRENDING  Cara Mengecek Lama Pemakaian Hp Oppo untuk Tahu Kondisinya

Cara menggunakan Parallel Space di Hp Vivo Y30i juga sangat mudah. Setelah aplikasi ini diunduh dan terpasang di Hp, langsung buka dan ketuk tombol + untuk menambahkan aplikasi. Pilih aplikasi yang akan dikloning. Setelah proses kloning selesai, aplikasi ganda akan muncul di layar. Pengguna juga dapat membuat pintasan agar aplikasi dapat muncul di halaman utama.

Demikian ulasan tentang cara menggandakan aplikasi di Hp Vivo Y30i. Kemudahan yang didapatkan dengan menggandakan aplikasi membuat para pengguna Hp lebih memilih untuk memakai cara ini ketimbang menggunakan 2 atau 3 Hp sekaligus. Tentunya ada kelebihan dan kekurangan dalam memakai bantuan aplikasi seperti ini. Semoga informasi yang tersaji bermanfaat.

Tags

Related Post

Ads - Before Footer